Di era modern ini, setiap perusahaan baik yang sudah besar maupun masih berkembang pasti berlomba untuk mendapatkan talenta terbaik.
Bagaimana tidak? Hal tersebut diperlukan supaya produk dan layanan yang dijual bisa bersaing dengan para kompetitor di pasar.
Meskipun demikian, meraih tenaga kerja yang mumpuni bukanlah suatu hal yang sepele. Menjalankannya tidaklah mudah dan prosesnya pun bisa berjalan untuk waktu yang lama.
Tak hanya itu, perusahaan juga bakal membutuhkan persiapan yang matang. Sebab, ada berbagai macam risiko kegagalan yang bisa sewaktu-waktu timbul dan menggagalkan rencana perusahaan.
Persiapan ini pun dibutuhkan jika perusahaan ingin mendatangkan tenaga kerja yang memiliki kualifikasi sesuai dengan keperluan bisnisnya.
Nah, guna memuluskan upaya perusahaanmu dalam merekrut talenta terbaik, GajiGesa menciptakan e-book bertajuk Panduan Merekrut Tenaga Kerja untuk Pegiat HR.
Di dalamnya, tersedia pembahasan mengenai tujuh tahap rekrutmen beserta panduan yang bisa digunakan selama menjalankan proses tersebut.
Tak hanya sekadar tips dan panduan, e-book ini juga menyediakan beberapa template khusus rekrutmen yang bisa dimanfaatkan saat merekrut kandidat. Diharapkan bahwa e-book GajiGesa ini dapat mempermudah keperluan rekrutmenmu di masa-masa mendatang.