Di era modern ini, setiap karyawan pasti berkutat dalam lingkungan kerja yang memiliki dampak positif maupun negatif pada kesehatan psikologisnya.
Sejatinya, banyak faktor yang bisa memengaruhi hal tersebut, mulai dari ketidakcocokan dengan budaya kantor, isu gaji, hingga konflik dengan rekan kerja.
Meski dampaknya terlihat sepele, kesehatan mental bisa berpengaruh secara signifikan.
Tingkat stres akan terus meningkat apabila semua faktor tersebut tidak berjalan dengan baik. Alhasil, produktivitas dan fokus karyawan pun bakal ikut menurun.
Maka dari itu, penting sekali bagi pegiat HR untuk mencari jalan keluarnya dengan cepat agar masalah karyawan bisa diatasi.
Namun, apa yang sebenarnya harus dilakukan HR untuk menjaga kesehatan mental karyawan? Apakah kualitas lingkungan kerja yang perusahaan tawarkan sudah positif dan tidak toxic?
Nah, e-book edisi kali ini akan membahas tuntas hal tersebut. Pembahasan dalam e-book disadur berdasarkan acara LinkedIn Audio GajiGesa bersama Milka Santoso (Senior HR Consultant Great to Great Consultant) dan Yasinta Indrianti (Psikolog & Dosen Podomoro University).