Tujuan karir adalah rencana yang ingin kamu capai untuk di masa yang akan datang. Bagaimana cara bisa mencapainya?
Tidak peduli siapa kamu atau industri apa yang kamu geluti. Yang terpenting adalah menetapkan tujuan untuk karir kamu. Tujuan karir adalah titik di mana kita terus bergerak maju, mencegah kita terjebak atau stagnan, dan memberi kita sesuatu yang lebih besar. Berikut adalah tips untuk kamu dalam menetapkan dan mencapai tujuan yang akan membawa karir ke tingkat berikutnya!
Baca juga: 6 Cara Ini Bisa Bikin Merdeka Finansial, Sudah Coba Belum?
Apa itu tujuan karir?
Tujuan karir adalah pernyataan singkat dan sederhana yang menggambarkan bagaimana kamu berencana untuk tumbuh dan bergerak maju dalam karir. Hal tersebut ditetapkan sebagai ukuran dari perencanaan. Tujuan karir juga membantu kamu melangkah lebih jauh dari tempat sekarang menuju tempat lebih tinggi dalam jangka waktu setahun, lima tahun, atau sepuluh tahun. Khususnya dalam jenjang pekerjaan di perusahaan. Kamu harus memutuskan seperti apa masa depan yang kamu inginkan dan berusaha mewujudkannya.
Contoh tujuan karir
Kamu harus memiliki gagasan tentang seperti apa karir kamu dalam jangka panjang. Penting untuk memikirkan gambaran besar dan jenis pekerjaan apa yang akan menjadi ‘karir impian’ di masa depan. Dengan begitu kamu dapat menginformasikan tujuan jangka pendek atau kamu tahu kemana ingin pergi dalam karir kamu. Proses penetapan tujuan membantu kamu untuk lebih spesifik dan jelas.
Gagasan untuk menetapkan tujuan besar mungkin tampak berlebihan, tetapi jangan biarkan hal itu membuat kamu kebingungan. Kamu dapat memecah tujuan karir tersebut menjadi tugas yang lebih dapat dicapai berdasarkan jangka pendek dan jangka panjang.
Tujuan karir jangka pendek
Idealnya, tujuan karir jangka pendek kamu akan membantu kamu mencapai gambaran besar tujuan jangka panjang. Tetapi jika kamu belum tahu secara spesifik, kamu dapat menetapkan tujuan jangka pendek yang hebat (yang dapat diselesaikan dalam enam bulan hingga tiga tahun) yang akan membantu kamu memajukan karir.
Berikut adalah beberapa contoh: seperti mendapatkan gaji; perjelas apa yang ingin kamu lakukan dalam jangka panjang; mendapatkan pendidikan, pelatihan atau sertifikasi; dan mendapatkan promosi.
Baca juga: 10 Cara Mengatur Keuangan Agar Tidak Boncos Setiap Bulannya
Tujuan karir jangka panjang
Ada berbagai macam tujuan karir jangka panjang, dari menjadi CEO hingga dikenal sebagai ahli di bidang yang sedang dikerjakan. Itu semua tergantung pada apa yang kamu inginkan untuk karir kamu. Berikut adalah beberapa contoh umum untuk membantu kamu memulai tujuan karir jangka panjang.
1. Dapatkan pekerjaan impian kamu.
Ini adalah tujuan yang bisa memakan waktu bertahun-tahun untuk dicapai. Tetapi jika kamu bersedia melakukan apa yang diperlukan untuk waktu yang lama, maka mendapatkan pekerjaan impian benar-benar mungkin terjadi di masa depan.
2. Jadilah seorang pemimpin.
Kamu menetapkan tujuan untuk memimpin proyek besar, tim, atau bahkan seluruh perusahaan. Menjadi pemimpin bukan perkara yang mudah, butuh pengalaman dan kedewasaan yang matang. Proses ini membutuhkan waktu yang panjang.
3. Buat dampak besar melalui karir kamu.
Kami ingin tahu bahwa pekerjaan kamu benar-benar membuat perbedaan. Perbedaan seperti memulai bisnis yang memenuhi kebutuhan besar untuk pasar, atau memberikan solusi menarik terhadap masalah yang sedang terjadi. Hal itu sebagai tujuan konkret sehingga kamu dapat bekerja ke arah lebih baik.
4. Meninggalkan warisan untuk generasi mendatang.
Cara menetapkan tujuan karir
Sangat bagus untuk memiliki gagasan umum tentang tujuan yang ingin dicapai, tetapi ada beberapa langkah yang benar-benar dapat membuat tujuan tersebut menjadi spesifik dan membantunya menjadi nyata.
1. Buat mereka terukur, kamu dapat dengan mudah memasukkannya dalam bentuk angka.
Misalnya, jika salah satu tujuan umum kamu adalah untuk membuat lebih banyak koneksi, kamu dapat membuatnya terukur dengan mengatakan “Saya akan mengajak satu orang untuk makan siang atau minum kopi per bulan untuk bertanya kepada mereka tentang bagaimana mereka mendapatkan pekerjaan di industri film” Atau “Saya akan melakukan percakapan 10 menit dengan setidaknya tiga orang di pesta berikutnya yang saya datangi”. Hal ini akan membantu tujuan karir kamu menjadi lebih nyata dan tidak terlalu mengintimidasi.
2. Beri mereka tenggat waktu.
Selain terukur, tujuan karir kamu perlu didorong oleh waktu. Itu bisa diartikan tujuan kamu seperti mendapatkan promosi pada akhir tahun atau menyelesaikan kursus pelatihan pada akhir bulan. Setelah memberi tenggat waktu, kamu akan jauh lebih kecil kemungkinannya membiarkan tujuan kamu terbengkalai.
3. Pastikan itu tujuan karir kamu.
Ini penting, tujuan karir harus atas keinginan kamu sendiri bukan keinginan atasan, pasangan, atau orang tua kamu. Tujuan karir harus berdasarkan keinginan sendiri agar tidak ada beban orang lain yg kamu perhitungkan.
4. Tulislah.
Menuliskan tujuan karir mungkin tampak tidak penting, tetapi itu benar-benar membuat perbedaan besar. Memaksa untuk mendefinisikan tujuan dengan kata-kata kamu sendiri, mirip seperti menandatangani kontrak kamu sendiri. Kamu dapat melihatnya, itu berfungsi sebagai pengingat visual harian tentang apa yang akan kamu capai!
Ketika benar-benar mencapai tujuan karir, ketahuilah bahwa ada banyak ketekunan dan kesabaran yang diperlukan, terlepas dari besar atau kecil tujuan tersebut. Terkadang sulit untuk menemukan keseimbangan untuk mengejar dan mewujudkannya. Tapi semua itu membangun karakter yang kuat jadi teruskan dan jangan putus asa.
Simak juga:
https://gajigesa.com/artikel-terbaru/investasi-untuk-gaji-3-juta/