Tahukah kamu? Bahwa dengan terdaftar pada layanan earned wage access GajiGesa, pengguna kini langsung bisa mendapatkan GG Poin? Kamu nantinya bisa bayar kebutuhan pakai poin tersebut, lho.
Poin ini juga memiliki manfaat lain yang tak kalah menarik untukmu. Sebagai contoh, ia takkan kadaluarsa dan dapat mendorong angka produktivitas.
Tak hanya itu, sebagai karyawan, kamu juga bisa menggunakan metode cermat ini untuk menghemat total pengeluaran.
Menarik bukan? Nah, memangnya, apa saja yang bisa kamu lakukan dengan GG Poin? Lalu, seperti apa bentuk benefit lain dari fitur tersebut? Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!
Manfaat Menggunakan Earned Wage Access
Sebelum bisa bayar kebutuhan pakai poin, kamu dan perusahaan harus daftar pada layanan EWA GajiGesa terlebih dahulu.
Namun, kamu mungkin masih ragu dengan macam-macam keuntungan yang dapat dirasakan dari fitur earned wage access tersebut.
Nah, kamu tak perlu khawatir, berikut ini adalah beberapa manfaat yang bisa kamu raih dengan EWA GajiGesa.
1. Akses Gaji Fleksibel
Earned wage access sejatinya akan memudahkanmu sebagai karyawan untuk mengakses gaji secara fleksibel sesuai kebutuhan pribadi.
Tak hanya itu, produk ini juga menawarkanmu kontrol penuh terhadap gaji yang dihasilkan per harinya.
Jadi, ketika ada kebutuhan mendesak, kamu tidak perlu lagi khawatir karena dapat menarik gaji kapanpun dan di mana pun.
2. Mengurangi Kasbon Karyawan
Tidak hanya bagi karyawan, earned wage access juga bermanfaat bagi perusahaan. Sebab, dengan adanya EWA, perusahaan tidak perlu lagi memberikan kasbon kepada karyawan.
Perlu kamu ketahui bahwa sistem earned wage access berbeda dengan kasbon.
Perbedaan utamanya terletak pada batasan jumlah uang yang bisa ditarik oleh karyawan.
Kasbon sendiri nominalnya ditentukan oleh kebutuhan karyawan, bahkan jumlahnya bisa lebih besar dari nilai gaji per hari.
Sedangkan, sistem EWA membatasi jumlah uang yang bisa ditarik karyawan dan berupa nilai prorata sesuai dengan jumlah hari mereka bekerja.
Dengan metode seperti ini, kamu sebagai karyawan bisa menjadi lebih hemat, terhindar dari stres finansial, dan bebas dari segala bentuk utang.
3. Double benefit dalam Bentuk GG Poin
Seperti yang sudah dipaparkan, EWA GajiGesa bisa menjadi cara bagi perusahaan untuk mengurangi beban finansial karyawan.
Nah, dengan rajin-rajin menggunakan fitur EWA tersebut, kamu sebagai pengguna dapat meraih double benefit dalam bentuk GG Poin.
Benefit satu ini hanya bisa diraih bila menggunakan GajiGesa, lho!
Semakin banyak kamu menarik gaji dan melalukan transaksi, semakin besar pula kesempatan untukmu memperoleh poin.
Kamu nantinya bisa bayar tagihan pakai poin yang sudah didapatkan tersebut dan beli beragam voucher kebutuhan yang tersedia dalam aplikasi. Canggih bukan?
Dengan fitur ini, dijamin kamu bakal menjadi lebih hemat karena pengeluaran pun akan berkurang.
Benefit GG Poin
Seperti yang sudah dijelaskan, kamu bisa bayar tagihan dan beli voucher pakai poin yang diraih setelah terdaftar sebagai pengguna EWA GajiGesa.
Poin ini sifatnya fleksibel, dalam arti ia bisa dimanfaatkan kapan pun sesuai keperluanmu.
Namun, selain hal tersebut, GG Poin juga memiliki banyak manfaat lain untuk kamu dan perusahaan.
Berikut ini adalah sejumlah benefit dan hal-hal yang bisa kamu lakukan dengan GG Poin.
1. Sebagai Reward untuk Karyawan
Karyawan yang rutin menarik gajinya dengan EWA GajiGesa akan mendapatkan Poin.
Hal ini bisa dimanfaatkan oleh perusahaan sebagai sistem reward kepada karyawannya.
Mengapa demikian? Sebab, GG Poin tak hanya berlaku sebagai metode pembayaran dalam aplikasi GajiGesa. Ia juga dapat memotivasi karyawan agar semakin hemat dan bijak dalam mengelola keuangan.
Fitur ini juga mampu untuk meningkatkan angka retensi karyawan badan usaha, lho.
2. Bayar Transaksi Pakai Poin
Poin yang telah kamu kumpulkan dari penggunaan EWA dapat digunakan untuk transaksi di GajiGesa.
Namun, apa saja, sih, yang bisa kamu bayar atau beli menggunakan metode cermat tersebut? Nah, berikut adalah daftar layanan yang mendukung pembayaran menggunakan GG Poin.
a. Beli Pulsa dan Paket Data
Kehabisan pulsa dan paket data di tengah bulan? Tidak masalah, karyawan bisa memanfaatkan pembayaran menggunakan GG Poin.
Ya, pulsa dan paket data provider apapun sekarang bisa kamu bayar pakai poin dari GajiGesa. Akan tetapi, jangan lupa untuk pastikan bahwa jumlah saldo poin cukup untuk melakukan transaksi, ya.
b. Bayar Tagihan Listrik, Air, dan Beli Token
Listrik mati di tengah-tengah WFH memang menyusahkan. Apalagi jika tagihan air sudah mulai menumpuk. Bukannya produktif, kamu justru bisa makin stres.
Untungnya, sekarang ini kamu tidak perlu lagi mengkhawatirkan hal tersebut. Pasalnya, token, tagihan listrik dan air bisa dibayar pakai GajiGesa Poin.
3. Bisa Digunakan Kapan Saja
Takut poin yang kamu raih hangus karena belum sempat dipakai? Tenang saja, GG Poin sifatnya anti kadaluarsa, sehingga bisa kamu gunakan kapan pun dan di mana pun.
Itu tadi penjelasan bahwa kini, dengan terdaftar dan rajin menggunakan layanan EWA GajiGesa, kamu sebagai pengguna dapat meraih double benefit berupa GG Poin.
Poin ini nantinya bisa kamu manfaatkan untuk bayar tagihan dan beli voucher kebutuhan.
Kamu juga secara tak langsung bisa menjadi lebih hemat dan angka produktivitas bakal ikut meningkat.
Maka dari itu, tunggu apalagi? Yuk, tingkatkan transaksi dengan earned wage access GajiGesa untuk dapatkan GG poin sebanyak-banyaknya!