Blog

Yuk, Kenali Perbedaan Kebutuhan Primer, Sekunder, dan Tersier

Masih bingung dengan tiga perbedaan kebutuhan? Berikut ini perbedaan kebutuhan primer, sekunder, tersier yang wajib diketahui.
kebutuhan primer sekunder tersier

Sekarang ini, ada baiknya kamu mulai memahami perbedaan antara kebutuhan primer, sekunder, dan tersier.

Pasalnya, seiring dengan perkembangan kariermu di dunia profesional, kebutuhan hidup akan semakin bertambah, terutama ketika sudah berumah tangga.

Nah, memahami ketiga jenis kebutuhan tersebut sifatnya wajib agar kebutuhan pokok tidak tercampur dengan yang lain.

Membedakan jenis-jenis kebutuhan ini juga cukup bermanfaat untuk keperluan mengatur keuangan di masa-masa mendatang.

Sejatinya, kebutuhan yang wajib dipenuhi oleh manusia mengacu pada kebutuhan primer dan sekunder.

Sementara itu, kebutuhan tersier hanyalah pelengkap yang dianggap bisa meningkatkan derajat hidup.

Agar lebih jelas, yuk, simak penjelasan lengkap mengenai perbedaan kebutuhan primer, sekunder, dan tersier di bawah ini.

Perbedaan Kebutuhan Primer, Sekunder, Tersier

kebutuhan primer sekunder tersier

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, manusia memiliki 3 jenis kebutuhan, yaitu kebutuhan primer, sekunder dan tersier.

Masing-masing jenis memiliki tingkat prioritas yang berbeda dan dapat melengkapi kebutuhan manusia dalam berbagai aspek.

Berikut adalah perbedaan dari jenis-jenis kebutuhan tersebut yang perlu kamu ketahui sebelum mengelola kebutuhan hidup. sehari-hari.

Kebutuhan Primer

Kebutuhan primer adalah keperluan pokok yang mutlak dibutuhkan oleh semua orang.

Dalam arti, memenuhi kebutuhan primer sifatnya wajib supaya kamu bisa melanjutkan keberlangsungan hidup sehari-hari.

Jenis kebutuhan ini mencakup sandang (pakaian), pangan (makanan), dan papan (tempat tinggal). 

Contoh kebutuhan primer yang harus dipenuhi oleh sebuah rumah tangga adalah beras, minyak, air pakaian, serta rumah.

Kebutuhan Sekunder

Kebutuhan sekunder mengacu pada keperluan yang tingkat prioritasnya berada di bawah kebutuhan pokok atau primer.

Jenis kebutuhan ini pada dasarnya adalah sebuah keinginan yang menjadi penting saat kebutuhan primer sudah terpenuhi.

Contoh dari kebutuhan sekunder adalah aktivitas hiburan, kendaraan pribadi, dan smartphone.

Kebutuhan sekunder sendiri berfungsi agar kamu bisa menjalankan kehidupan yang lebih layak dan praktis.

Kebutuhan Tersier

Jenis kebutuhan yang terakhir adalah kebutuhan tersier. Ia dianggap sebagai kebutuhan mewah dan mampu menjadi pelengkap kehidupan manusia.

Tujuan dari kebutuhan tersier tak lain hanya untuk memenuhi kesenangan pribadi dan meningkatkan derajat manusia di tangga sosial.

Kebutuhan tersier ini tidak wajib untuk dipenuhi, bahkan disarankan untuk dikurangi. Sebab, gaya hidup mewah dapat membuatmu menjadi boros dan menguras tabungan.

Contoh kebutuhan tersier tak lain adalah mobil mewah, barang branded, perhiasan, dan lain sebagainya.

Itulah penjelasan singkat mengenai perbedaan kebutuhan primer, sekunder, dan tersier.

Dari ketiga penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa kebutuhan primer dan sekunder adalah dua hal yang harus dipenuhi oleh manusia.

Sedangkan, kebutuhan tersier tidak begitu diperlukan karena hanya berfungsi untuk memenuhi gaya yang hidup mewah. 

Dengan memahami artikel di atas, semoga kamu bisa menjadi lebih efektif dalam memprioritaskan kebutuhan dan keuangan, ya!

Hubungi Kami