logo GajiGesa

Blog

10 Kegiatan Team Building, Dijamin Seru dan Bikin Kompak!

Team building diperlukan untuk mengakrabkan antar karyawan. Simak rekomendasi kegiatan team building berikut ini.
kegiatan team building

Kamu merasa team di divisi kamu mulai membosankan dan jenuh dengan pekerjaan? Atau, sebagai HRD, kamu melihat ada kesenjangan antar divisi? Bagaimana caranya untuk memperbaiki suasana? Kegiatan team building adalah jawabannya! 

Kegiatan ini sering diremehkan dan dianggap buang-buang waktu. Berdasarkan pengertiannya, kegiatan team building sendiri adalah suatu kegiatan yang digunakan untuk meningkatkan hubungan sosial dalam suatu tim dengan melakukan kolaborasi berbagai tugas. 

Sepertinya terdengar seru, ya? Yuk, temukan manfaat lainnya dan rekomendasi 10 kegiatan team building berikut ini. 

Manfaat Kegiatan Team Building

kegiatan team building

Secara garis besar ada empat manfaat dari kegiatan team building. Simak selengkapnya di sini. 

1. Mendekatkan Keakraban Antarkaryawan

Manfaat yang bisa langsung dirasakan ketika melaksanakan kegiatan membangun tim adalah keakraban antarkaryawan. Dengan menggabungkan divisi yang jarang berinteraksi, tentu akan tumbuh rasa kedekatan dan keakraban di antara mereka. Hal ini juga akan berpengaruh dalam menumbuhkan keakraban di tempat kerja. 

2. Membentuk Ikatan Kerjasama

Dengan aktivitas membangun tim, kamu otomatis juga akan membentuk ikatan kerja sama antarkaryawan. Permainan team building mengharuskan para karyawan untuk bekerja sama dalam tim. Sehingga, mereka akan berdiskusi dan mengeksekusi permainan bersama. 

3. Memberikan Motivasi dalam Mencapai Tujuan

Rasa berkompetisi untuk menang pasti akan muncul di setiap tantangan. Maka dari itu, salah satu manfaatnya adalah untuk memotivasi para peserta untuk mencapai tujuan bersama. Dalam sebuah permainan beregu, setiap anggota akan termotivasi untuk memenangkan permainan tersebut. 

4. Menurunkan Ego dan Menyatukan Pendapat

Manfaat terakhir yang akan memiliki dampak di tempat kerja yaitu, untuk menurunkan ego dan menyatukan pendapat. Berhubung ini adalah jenis permainan beregu, sudah pasti akan melibatkan diskusi. Sehingga, para pemain perlu mengatur egonya untuk saling mendengarkan dan memenangkan permainan.  

10 Ide Kegiatan Team Building

kegiatan team building

Berikut ini 10 rekomendasi permainan team building yang bisa jadi inspirasi untuk kegiatan di perusahaan kamu.

1. Ice Breaking

Biasanya ice breaking dilakukan sebelum mulai kegiatan dimulai. Tujuannya, untuk memecah kekakuan antarpemain atau pemanasan suasana. Pembawa acara akan memberikan arahan ice breaking dengan permainan yang simpel dan tidak menguras tenaga. 

2. Telur Jatuh

Permainan ini merupakan permainan mengatur strategi menjaga telur agar tidak pecah dari ketinggian. Nantinya akan disiapkan beberapa barang dan peralatan yang berfungsi untuk menjaga telur tersebut. 

3. Paintball

Kurang lengkap rasanya jika kegiatan team building tidak ada permainan paintball. Permainan offline ini biasanya dibagi ke dalam dua tim di mana masing masing tim akan diberi senjata berisi cat. Mereka harus saling berburu dengan memberi tanda cat di tubuh lawan. Regu yang kalah adalah yang paling banyak mendapat tanda cat. 

4. Office Trivia

Permainan office trivia bermanfaat untuk team bonding. Cara permainannya adalah dengan menyusun kuesioner untuk menguji pengetahuan tim tentang pribadi setiap anggota tim seperti hobi, kebiasaan di kantor, dsb. Kegiatan ini dapat dilakukan setiap 3 bulan atau 6 bulan sekali untuk mendukung para karyawan mengenal satu sama lain. 

5. Permainan Tebak Kata

Permainan ini cukup simpel, yaitu setiap anggota secara bergantian menjadi aktor yang memeragakan kata atau kalimat, kemudian anggota lain akan menebak kata tersebut. Jika berhasil menebak, mereka harus bergantian untuk memeragakan dan menebak. 

6. Berburu Harta Karun

Jenis permainan ini tentu akan sangat disukai karyawan. Caranya adalah dengan menyembunyikan teka-teki yang telah dibuat di sekeliling lingkungan kantor. 

Nantinya teka-teki tersebut akan menuntun mereka ke petunjuk selanjutnya sampai menang. Regu yang menang adalah yang paling pertama sampai ke tujuan akhir. 

7. Permainan Bulldozer

Permainan ini harus dilakukan di luar ruangan karena peserta akan mengandalkan fisik untuk bermain. Caranya adalah dengan anggota tim berisi empat orang akan masuk ke dalam kain terpal berbentuk lingkaran. Kemudian, mereka harus berjalan menggunakan terpal tersebut dengan tangan terangkat.

Anggota akan gugur jika ada yang keluar dari terpal, maka sangat penting untuk menjaga kekompakan dalam permainan ini. 

8. Pesan Berantai

Bagi generasi ‘90an pasti sudah tidak asing dengan permainan ini. Pesan berantai bisa menjadi salah satu opsi dalam permainan team building

Cara bermainnya adalah dengan memberikan kalimat panjang kepada satu orang dalam regu, kemudian tugasnya adalah menyampaikan kalimat tersebut kepada anggota yang lain dengan cara berbisik. 

Nantinya, regu yang menang adalah yang dapat menyampaikan kalimat tersebut secara utuh oleh anggota terakhir dalam rangkaian. 

9. Escape Room

Cara bermain escape room adalah dengan mengunci setiap regu di dalam sebuah ruangan untuk memecahkan teka-teki. Jika berhasil memecahkan teka-teki itu, mereka baru bisa bebas dari ruangan yang satu dan pindah ke ruangan lain. 

Setiap regu akan diberi waktu untuk menyelesaikan teka-teki untuk bisa berlanjut ke petunjuk berikutnya. Permainan ini dapat melatih teamwork dan membantu berpikir logis. 

10. Permainan Menuntun Si Buta

Games ini bertujuan untuk membangun kepercayaan antaranggota. Permainan ini dilakukan dengan cara menutup mata anggota tim secara bergantian. Sementara, anggota lainnya akan memandu anggota yang ditutup matanya dengan memberi instruksi secara verbal untuk mencapai titik yang telah ditentukan.

Itu tadi sepuluh rekomendasi untuk kegiatan team building yang bisa jadi inspirasi untuk aktivitas team bonding di perusahaan. 

Hubungi Kami