logo GajiGesa

Blog

Learning & Development untuk Karyawan: Manfaat dan Tips Menjalankan

Untuk meningkatkan kualitas, perusahaan perlu menyelenggarakan program learning & development karyawan.
learning & development karyawan

Di era yang semakin modern ini, karyawan dituntut untuk menguasai berbagai skill. Maka dari itu, perusahaan perlu menyediakan program learning & development untuk karyawan.

Program pembelajaran dan pengembangan ini dibutuhkan bagi semua kalangan pekerja. Tujuannya agar perusahaan dapat terus memberdayakan kemampuan karyawannya untuk kemajuan bisnis.

Di samping itu, karyawan juga akan mendapat keuntungan dengan menambah skill sehingga dapat mencapai jenjang karier.

Nah, kira-kira, seperti apa, sih, tips untuk menjalankan program learning & development? Lalu, apa manfaat lain yang bisa diraih perusahaan dan karyawan dari kegiatan tersebut?

Yuk, simak pemaparan lengkapnya di bawah ini!

Manfaat Learning & Development Karyawan

learning & development karyawan

Ada tiga manfaat yang akan didapatkan karyawan melalui learning & development

1. Meningkatkan Kinerja Bottom Liners

Istilah bottom liners diperuntukkan bagi karyawan yang bekerja langsung dalam proses produksi. Seperti staff produksi, pemasaran, dan manajer yang menaungi karyawan bottom liners.

Melalui learning & development, perusahaan dapat meningkatkan profit sebesar 14 – 29%.

Maka dari itu, mulailah merancang program learning & development untuk meningkatkan pengetahuan serta skill karyawan.

2. Meningkatkan Kualitas Kinerja

Setiap perusahaan tentu menginginkan hasil kinerja yang baik dari karyawannya. Dengan begitu, segala aspek dalam bisnis dapat berkembang secara efektif.

Perusahaan yang memiliki program pembelajaran dan pengembangan dapat meningkatkan kualitas kinerja karyawannya.

Tidak hanya itu, karyawan juga akan merasa percaya diri dengan kemampuan yang dimilikinya, sehingga dapat meningkatkan motivasi kerja.

3. Menguatkan Employer Branding

Manfaat lain dari learning & development adalah untuk menguatkan employer branding.

Program satu ini dinilai efektif untuk tingkatkan kredibilitas perusahaan di mata publik.

Sebab, dengan bertambahnya pengetahuan dan kemampuan karyawan, mereka bisa membagikan pengalaman baik yang didapatkan selama bekerja di perusahaan.

Tips Learning & Development Karyawan

learning & development karyawan

Ikuti tiga tips learning & development karyawan berikut ini.

1. Memprioritaskan Reskilling dan Upskilling

Reskilling dan upskilling adalah proses memberikan skill baru serta meningkatkan skill yang sudah dimiliki karyawan.

Inisiatif ini perlu dilaksanakan agar program pembelajaran dan pengembangan karyawan bisa berjalan dengan sukses.

Untungnya, kegiatan peningkatan skill ini tidak membutuhkan biaya yang besar, sehingga perusahaan bisa meluncurkannya dengan cepat.

2. Mengkomunikasikan Tujuan Learning & Development

Terkadang, perusahaan mengeluarkan keputusan yang tidak sejalan dengan ekspektasi karyawan, tak terkecuali pada program learning & development karyawan.

Maka dari itu, dibutuhkan komunikasi secara menyeluruh kepada karyawan agar program dapat berjalan dengan lancar.

Karyawan yang diberikan program L&D harus memahami dulu tujuan perusahan. Mereka pun wajib mengetahui ekspektasi perusahaan terhadap karyawan.

Selain itu, karyawan juga harus memiliki prinsip dan target yang selaras dengan perusahaan.

3. Mempertimbangkan Program Belajar Interaktif

Dengan jadwal dan tempat kerja karyawan yang berbeda-beda, perusahaan dapat mempertimbangkan metode L&D secara interaktif.

Hal tersebut perlu dilakukan agar perusahaan bisa menstimulasi daya tangkap karyawan dengan mudah, meskipun jadwal dan tempat kerja mereka berbeda.

Contoh metode L&D yang interaktif adalah mengadakan course design online, di mana karyawan dan pihak HRD bisa saling berinteraksi.

Nah, itu tadi manfaat dan tips dari pembelajaran dan pengembangan karyawan. Sudahkah perusahaanmu merancang program pembelajaran dan pengembangan tersebut?

Hubungi Kami