Blog

6 Tips Hemat Budget Traveling agar Liburan Tidak Boros

tips hemat budget traveling

Menjelang akhir tahun, tak sedikit pekerja dan keluarganya yang memilih untuk mudik atau sekadar bepergian. Melihat hal tersebut, ada baiknya kamu mempelajari tips hemat untuk budget traveling.

Hal ini cukup penting untuk dipelajari. Pasalnya, liburan atau berjalan-jalan ke luar kota, khususnya di momen libur panjang, pasti akan menambah banyak pengeluaran.

Mulai dari tiket transportasi, biaya penginapan, akomodasi, hingga tiket tempat wisata, semua hal tersebut bisa menghabiskan isi tabungan dalam seketika.

Meskipun begitu, tidak ada salahnya untuk bersenang-senang dan mengunjungi berbagai destinasi wisata di luar kota.

Oleb karena itu, kamu perlu tahu tips yang tepat sehingga bisa mengeluangkan waktu bersama keluarga dengan tenang tanpa takut kehabisan uang.

Nah, berikut adalah sejumlah tips hemat untuk traveling yang dapat kamu pelajari. Yuk, disimak!

Tips Hemat Budget Traveling

tips hemat budget traveling

1. Persiapkan dana traveling

Tips hemat budget traveling yang pertama adalah mempersiapkan dananya terlebih dahulu.

Supaya tidak mengganggu arus kas keuangan utama, ada baiknya kamu menyiapkan dana khusus traveling jauh-jauh hari sebelum rencana keberangkatan.

Usahakan untuk tidak mengeluarkan uang lebih dari anggaran yang telah kamu persiapkan sebelumnya. Guanakan jangka waktu panjang, seperti 9 bulan sebelumnya.

Hindarilah berangkat liburan secara mendadak hanya dengan memanfaatkan pendapatan kamu karena hal tersebut hanya akan membuat kamu kesulitan.

2. Membuat prioritas terkait kebutuhan

Tips hemat budget traveling selanjutnya adalah membuat prioritas terkait kebutuhan.

Untuk membuat rencana budget traveling yang lebih ringan, kamu dapat mencicil kebutuhan berdasarkan dengan skala prioritas.

Misal yang paling penting untuk dibeli pertama adalah tiket pesawat, pastikan kamu sudah memiliki dana untuk membeli tiket pesawat.

Kemudian, saat sudah membeli tiket tersebut, kamu dapat beralih ke kebutuhan lain seperti biaya penginapan dan akomodasi lainnya.

Hal ini penting untuk dilakukan supaya kamu tidak kesulitan mengatur dana serta menghindari kegiatan yang bikin boros.

3. Hindari musim liburan

Tips hemat budget traveling lainnya adalah menghindari musim liburan.

Saat berada di musim liburan atau high season, harga barang dan jasa akan naik di hampir semua tempat wisata.

Dengan demikian, supaya kamu dapat menghemat pengeluaran saat liburan, ada baiknya kamu memilih waktu low season untuk berangkat.

Pengeluaran seperti tiket pesawat dan biaya akomodasi pun akan lebih murah dan kamu bisa mengalokasi uang lebihnya untuk berbelanja saat liburan.

Selain itu, kamu juga akan merasa lebih nyaman dan tidak sesak. Sebab, saat musim liburan, destinasi wisata akan penuh dengan masyarakat yang berjalan-jalan.

Bila memang genting, kamu bisa beli tiketnya dari jauh-jauh hari. Kemungkinan besar, harganya masih ternilai murah.

4. Riset destinasi wisata secara mendalam

Tips hemat budget traveling lainnya adalah melakukan riset destinasi wisata yang mendalam.

Sebelum memutuskan untuk berkunjung ke suatu wilayah, ada baiknya kamu melakukan riset mengenai tempat tersebut secara mendalam.

Cari keunggulan dan kekurangan tempat wisata yang dituju. Hal ini akan memudahkan kamu dalam membuat gambaran rencana liburan, termasuk persiapan jumlah biaya.

Kamu juga dapat mengetahui hal yang mendalam seperti tarif transportasi maupun biaya tiket masuk wisata yang dituju.

Dengan demikian saat kamu berada di destinasi wisata, kamu sudah mengetahui informasi umum dari tempat tersebut.

Hal ini juga berguna untuk menghindari daerah rawan kemacetan. Dengan demikian, waktu kamu takkan terbuang bila sekiranya pulang kampung mengendarai mobil.

5. Menginap di hostel

Tips hemat budget traveling selanjutnya adalah menginap di hostel.

Selain hotel, kamu dapat menjadikan hostel sebagai opsi untuk tempat akomodasi selama berada di destinasi wisata.

Hostel adalah tempat menginap yang dikhususkan untuk para pelancong atau traveler. Mereka juga menyediakan empat sampai 20 tempat tidur dalam satu kamar.

Meskipun berbagi kamar dengan orang asing, kamu akan tetap mendapatkan privasi melalui sekat-sekat yang memisahkan kamu dengan orang lain.

Biaya penginapan di hostel pun lebih murah dibandingkan dengan biaya hotel. Hostel juga memiliki fasilitas lounge yang dapat kamu gunakan untuk berbincang.

6. Menawar saat belanja

Tips hemat budget traveling yang terakhir adalah menawar saat belanja.

Berwisata atau berkunjung ke tempat baru tidak akan terasa lengkap tanpa membeli atau mencicipi beragam produk yang ditawarkan oleh warga lokal.

Entah itu untuk membeli oleh-oleh atau sekedar membeli perlengkapan harian, bila tidak kamu batasi maka akan menambahkan pengeluaran.

Oleh karena itu, untuk menjaga budget liburan tetap aman, jangan ragu untuk menawar harga saat sedang berbelanja di pasar lokal.

Hal ini wajib kamu lakukan sebab tak jarang pedagang akan menaikkan harga beberapa persen untuk para wisatawan.

Nah, itulah beberapa tips yang dapat kamu lakukan saat merencanakan liburan di masa depan. Selamat liburan ya, Sobat Gaji!

Hubungi Kami